Cara mengembalikan kontak bbm yang hilang

Cara mengembalikan kontak bbm yang hilang

Suatu waktu tiba-tiba saja kontak bbm di android kamu hilang setelah proses upgrade via Google Play Store. Atau bisa juga suatu ketika Kontak BBM Tidak Muncul hanya muncul foto default, sehingga foto-foto di BBM kamu sama semua. Bagaimana sih cara mengembalikan kontak BBM yang hilang di Android? Apakah harus reinstall aplikasi BBM atau handphonenya harus di factory default alias kembali ke pengaturan awal?

Bila Kontak BBM di Android Hilang, jangan panik. Kenapa? Karena kontak BBM sudah tertaut ke Blackberry ID (BBID), itu artinya selama kamu masih ingat akun BBID, maka kontak BBM kamu tidak akan hilang, karena selamanya akan ada di BBID. Jadi, ketika kontak BBM di Android tiba-tiba jadi kosong setelah proses upgrade, bisa disebabkan karena BBID yang selama ini dipakai oleh kamu telah sign out secara otomatis dari BBM.

Cara mengembalikan kontak bbm yang hilang

Agar bisa Sign In kembali ke BBM tanpa harus reinstall atau install ulang BBM, caranya sangat mudah sekali, yaitu kamu tinggal masuk ke pengaturan aplikasi (manager aplikasi) yaitu ke menu Setting (Pengaturan) – Aplikasi (Apps) – Manage Apps (Kelola Aplikasi) selanjutnya cari aplikasi BBM.

Di halaman Apps info BBM, kamu pilih Clear Data dan Clear Cache akan BBM kamu kembali ke awal seperti baru di install dari Google Play Store.


Setelah melakukan clear cache dan clear data, kemudian kamu buka kembali BBM  lalu lakukan Sign In menggunakan BBID milik kamu. Pastikan kamu ingat email dan password BBID-nya.

Jika kurang jelas silahkan Baca Cara menyimpan kontak BBM supaya tidak hilang